Pimpinan Dayah Al Waliyyah Gampong Blang Kirei Kecamatan Darul Kamal Aceh Besar, Abuya Habibie Waly Al Khalidi, S.TH menjadi narasumber peHTem edisi Senin, 27 Maret 2023 episode ke 63 Tahun ke 3 dengan tema: Janji-janji Kampanye Menurut Pandangan Islam yang dipandu oleh host Siti Aminah, S.IP, M.MLS, Jangan lupa like share comment and subsribe.

Respon Cepat

Satlantas Polres Bener Meriah Bersihkan Material Longsor Dijalan Nasional Bireuen-Takengon

IMG-20221109-WA0061
A A A

ACEHIMAGE.COM - Dalam menciptakan kenyamanan berlalulintas, Satlantas Polres Bener Meriah membersihkan material bekas tanah  longsor di jalan Nasional Bireuen-Takengon.

Kapolres Bener Meriah, AKBP Indra Novianto SIK melalui Kasat Lantas Polres Bener Meriah, Ipda Sofyan Kurniawan SH kepada media ini, Rabu 9 November 2022 mengatakan, sebagai wujud pelayanan terkait kenyamanan berlalulintas hari ini kita merespon cepat membersihkan material longsor yang menutupi badan jalan nasional.

"Tadi pagi sekitar pukul 10.30 WIB kita membersihkan material kayu dan tanah akibat longsor di Kampung Gegerung, Kecamatan Wih Pesan,"kata Ipda Sofyan.

Menurutnya, kalau material kayu dan tanah yang dibawa longsor tersebut tidak segera di bersihkan bisa menyebabkan kecelakaan masyarakat pengguna jalan yang melintas dikawasan tersebut. Ungkap Sofyan.

Kasat Lantas Polres Bener Meriah itu menghimbau agar masyarakat selalu waspada saat melintas dikawasan yang berpotensi bencana longsor, sebab, kata Sofyan, akhir-akhir ini intensitas hujan cukup tinggi.

"Kami menghimbau agar masyarakat meningkatkan kewaspadaan saat melintas di kawasan yang rawan bencana,"pinta Sofyan.[]

Komentar

Loading...